Curug Pasir Reungit: Wisata Air Terjun Biru di Bogor

Kamu tau nggak sih? Salah satu primadona yang menarik dari wisata di Bogor itu apa? Kalo menurutku itu wisata alamnya. Iya kan ya?

Nah, jadi beberapa waktu lalu, aku ngajak anak-anakku buat trekking ke curug pasir reungit yang ada di Gunung Salak Endah. Kawasan Taman Nasional Gunung Halimun – Salak.

Curug ini jaraknya sangat dekat dari parkiran, hanya sekitar +- 5 menit jalan kaki. Jadi nggak perlu buang banyak waktu dan tenaga.

Setelah parkir kendaraan, kita bisa langsung menikmati segarnya main di air terjun. Walaupun jaraknya sangat dekat, tapi semakin mendekati ke air terjun, jalur yang akan kita lewati tuh semakin curam, sempit dan agak licin.

Jadi harus ekstra hati-hati buat yang ke sini bareng anak-anak (orang gede juga tetep harus hati-hati sih, celaka kan gak kenal umur, hehehe)

Setelah sampai di sekitar air terjun, ada banyak tersedia toilet umum. Buat kamu yang males ke tempat wisata karena alasan toilet, di sini toiletnya banyak dan rata-rata bersih semua ya.

Berdampingan dengan toilet, sama seperti di kebanyakan curug lainnya, di sini juga ada tukang jajanan. Jual kopi seduh, mie gelas seduh, dan aneka jajanan lainnya. Siapa juga yang gak suka makan pop mie setelah kedinginan mandi air terjun, ya nggak?

Lokasi Curug

Lokasi Curug Pasir Reungit ini nggak jauh kok dari pusat kota Bogor. Mungkin sekitar 1 jam perjalanan aja. Dan aksesnya bisa di tempuh dengan naik mobil/motor. Lengkapnya, Curug ini berada di Jalan Gunung Bunder, Kecamatan pamijahan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Buat yang mau datang, aku saranin jangan berkunjung di musim hujan ya. Karena akses ke lokasi agak curam dan kebayang dong pas musim hujan pasti jalannya tambah licin juga.

Harga Tiket

Kalo untuk harga tiket masih standar di harga Rp 10.000 dan untuk parkir motor Rp 5.000, mobil Rp 10.000 per kendaraan.

Oiya, kalo kamu berencana untuk menikmati curug ini lebih lama, kamu bisa lho gelar tenda. Lokasinya ada di dekat tempat parkir, jalan sedikit ke arah Curug Goa lumut. Atau, bisa juga menginap di warung.

Aku lihat warung dekat parkiran curug menawarkan tempat menginap juga tapi sayang, aku lupa menanyakan detailnya. Nanti kalo mampir lagi, insyaAllah aku update lagi tulisan ini. hehe

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *